DPRD KABUPATEN BANYUMAS MELAKUKAN STUDY BANDING KE SETDA KABUPATEN CILACAP.

Dilihat : 641 Kali, Updated: Selasa, 25 Mei 2021
DPRD KABUPATEN BANYUMAS MELAKUKAN STUDY BANDING  KE SETDA KABUPATEN CILACAP.

Humas-Setwan –  DPRD Kabupaten Banyumas melakukan kunjungan kerja ke Setda Kabupaten Cilacap (19/5), dalam rangka study komparasi Komisi III , tentang Pengelolaan BUMD, ke Bagian Perekonomian Setda  di Kabupaten Cilacap. Pelaksanaan Studi Komparatif Komisi III DPRD Kabupaten Banyumas diterima oleh Ibu Arida Puji Astuti Selaku Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Cilacap. Di mulai pukul 11.30 sampai dengan 13.00 WIB di Gedung Jalabumi rapat sekretariat Daerah Kabupaten Cilacap. Sambutan dan Ucapan Terima Kasih sebesar-besarnya kepada Setda Kabupaten Cilacap karena sambutan yang sangat baik kepada DPRD Kabupaten Banyumas serta perkenalan oleh H. Rachmat Imanda selaku Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Banyumas dan menyampaikan Maksud dan Tujuan berkunjung ke DPRD Kabupaten Cilacap. Ibu Arida Puji Astuti menyampaikan ,terkait dengan BUMD, di semua daerah memiliki BUMD dengan tujuan untuk menggali Pendapatan Asli Daerah, Prinsip dari Pemkab Cilacap selaku pemilik tentunya mendapatkan pendapatan sebesar-besarnya. Kabupaten Cilacap memiliki 10 BUMD, dimana BUMD murni milik 100% sahamnya atau modalnya Kabupaten Cilacap ada 5, yang sharing dengan Provinsi ada 4 dan yang sharing dengan BUMN ada 1, jadi ada 10 BUMD yang dikelola oleh Kabupaten Cilacap. yang sahamnya 100% milik Pemkab Cilacap ada 5 yaitu: 1) Perusahaan Umum Daerah Kawasan Industri Cilacap; 2) Perusahaan Umum Daerah Cahaya Husada yang bergerak dibidang kesehatan; 3) Perusahaan Daerah Percetakan Grafika Indah (sudah diajukan ke DPRD untuk menjadi Perusahaan Umum Daerah); 4) Perusahaan Air Minum Tirta Wijaya; 5) Perusahaan Daerah Serba Usaha, bergerak dibidang perdagangan umum. BUMD yang sharing Budget dengan Provinsi Jawa Tengah : 1) Bank Jateng (modal 2,2%); 2) BPR BKK (Modal 52,19%); 3) BKK Jawa Tengah; 4) PT.PPNP (Modal 1,03%). BUMD yang sharing Budget dengan BUMN adalah PT. Kawasan Industri Wijaya Kusuma dengan kepemilikan Modal sebesar 8,52%.

Komentar