RAPAT PANSUS DPRD KABUPATEN BANYUMAS LKPJ BUPATI BANYUMAS TAHUN 2023

Dilihat : 750 Kali, Updated: Jumat, 19 April 2024
RAPAT PANSUS DPRD KABUPATEN BANYUMAS LKPJ BUPATI BANYUMAS TAHUN 2023

Humas-Setwan -

DPRD Kabupaten Banyumas menggelar Rapat Pansus Laporan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Banyumas Tahun 2023 di Ruang Fraksi PDIP, Rabu (17/04/2024). Rapat Pansus dipimpin oleh Agus Priyanggodo selaku Ketua Pansus serta dihadiri Anggota Pansus LKPJ dan perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Sejumlah agenda dibahas dalam rapat Pansus, termasuk capaian pembangunan infrastruktur, kesejahteraan masyarakat, pendidikan, kesehatan, dan pengelolaan lingkungan hidup. Anggota Pansus aktif memberikan pandangan, kritik, dan saran konstruktif terhadap berbagai isu yang diangkat dalam LKPJ Bupati Banyumas Tahun 2023.

Rapat Pansus merupakan bagian dari mekanisme pengawasan yang dilakukan oleh DPRD terhadap kinerja eksekutif. Melalui forum ini, diharapkan pemerintah daerah dapat memperoleh masukan yang berharga untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pelaksanaan program pembangunan di masa mendatang.

Komentar